Korban yang berusia 52 tahum tewas ditempat, akibat diinjak-injak oleh sapi tersebut, sementara tiga orang pria lainnya ikut terluka, ketika sapi pembangkang itu berlari liar di sekitar Jalur Gaza selatan kota Rafah. Mereka menderita luka-luka serius akibat insiden itu.
Keempat pria itu tidak sendiri, setidaknya 150 orang dirawat di rumah sakit di wilayah Palestina, akibat luka sabetan pisau atau luka-luka lainnya yang disebabkan oleh hewan kurban yang mencoba untuk melepaskan diri.
Dua insiden serupa terjadi di Pakistan di hari yang sama. Di kota barat laut Peshawar, seekor sapi melarikan diri dari seorang tukang daging yang coba mengurbankannya, dan melukai tiga orang, termasuk seorang anak berusia 12 tahun. Menurut seorang anggota polisi setempat, Abdul Waheed, puluhan orang mengejar sapi itu, namun baru berhasil menangkapnya satu jam kemudian.
Sementara di selatan kota Karachi, seorang anak muda menderita luka ringan akibat seekor sapi yang coba melarikan diri.
Di Gaza, di mana lebih dari sepertiga dari 1,6 juta penduduk di wilayah itu hidup dalam kemiskinan dan hampir 80 persen bergantung pada bantuan pangan. Sedikit orang yang dapat menyantap daging segar secara teratur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar